Berita

Berita Thumbnail
Jumat, 06 Januari 2023
Oleh: adminfti

Sidang Terbuka Promosi Doktor R. Deiny Mardian W., ST, MT.

Sidang Terbuka Promosi Doktor dosen Jurusan Teknik Elektro yaitu Bapak R. Deiny Mardian W., ST, MT, telah dilaksanakan pada hari Kamis, 5 Januari 2022 di Departemen Teknik Elektro, Fakultas Teknik Universitas Indonesia. Bertindak sebagai Promotor adalah Prof. Dr.-Ing Kalamullah Ramli, M.Eng, dengan Ko-promotor Prof. Dr. Muhammad Suryanegara, ST, M.Sc, IPU dengan Ketua Sidang Prof. Dr. Ir. Anak Agung Putri Ratna, M.Eng. Dewan Penguji terdiri dari Prof. Dr. Ir. Riri Fitri Sari, ST, M.Sc, MM, IPU., Ajib Setyo Arifin, ST, MT, Ph.D, Dr. Muhammad Salman, ST, M.IT, Ruki Harwahyu, ST, MT, M.Sc, Ph.D, dan penguji tamu dari International Islamic University Malaysia yaitu Prof. Ts. Dr. Teddy Surya Gunawan, SMIEE, MIET, IPU. Bapak Deiny Mardian mempertahankan disertasi berjudul “Pengembangan Model Pengukuran Quality of Experience (QoE) untuk layanan Video Streaming pada Penerapan Teknologi 5G di Indonesia” dan dinyatakan lulus dengan predikat Sangat Memuaskan. Keluarga Besar Fakultas Teknologi Industri Universitas Trisakti turut berbangga dan mengucapkan selamat kepada Bapak Dr. R. Deiny Mardian W., ST, MT atas pencapaian ini.

Floatin Button
Floatin Button