Berita

Kegiatan Pertemuan Perdana bersama Mahasiswa Program Studi Program Profesi Insinyur Universitas Trisakti
Dengan telah dibukanya Program Profesi Insinyur Universitas Trisakti, telah diadakan Pertemuan Perdana Mahasiswa Baru Program Studi Program Profesi Insinyur (PSPPI) Universitas Trisakti Jalur Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) Semester Gasal TA. 2023/2024 pada hari Sabtu, 7 Oktober 2023.
Acara diawali sambutan dari Dekan FTI Usakti Dr. Ir. Rianti Dewi Sulamet-Ariobimo, ST, M.Eng, IPM. dan secara resmi dibuka oleh Rektor Usakti Prof. Dr. Ir. Kadarsah Suryadi, DEA. dengan mengingatkan kembali kepada para mahasiswa bahwa tugas dan tanggung jawab sebagai Insinyur sangat besar dalam Perancangan, Pengembangan, Pembangunan, Pengujian serta Perawatan untuk mewujudkan kehidupan yang sulit menjadi nyaman, aman dan mudah.
Acara puncak merupakan pemaparan materi dari Sekretaris Jenderal Persatuan Insinyur Indonesia Ir. Bambang Goeritno, MSc, MPA, IPU. sebagai keynote speech dengan tema: “Tanggung Jawab Insinyur dan Insinyur Profesional dalam Pembangunan Berkelanjutan Menyongsong Indonesia Emas 2045”.
Acara dilanjutkan dengan pembicara Dr.Cand. Ir. Taufik Nur, ST, MT, IPU, ASEAN Eng, APEC Eng, CSCA. sebagai wakil Ketua Komite Penjaminan Mutu Pengurus Pusat PII, dengan materi “Mempersiapkan Diri Menjadi Insinyur Profesional”.
Acara diakhiri Pemateri ketiga Prof. Dr. Ir. Indra Surjati, MT, IPU. sebagai Ketua Program Studi Program Profesi Insinyur Universitas Trisakti yang menjelaskan mengenai pengisian Form Rencana Pembelajaran Lampau dan Kalender Akademik.
Dengan adanya Program Studi Program Profesi Insinyur (PSPPI) Universitas Trisakti, semoga Universitas Trisakti dapat menjalankan amanah dari pemerintah dalam mewujudkan Insinyur Indonesia yang profesional, mandiri, bertanggungjawab serta memiliki etika profesi yang diakui secara nasional maupun internasional.








